Cara Top Up BNI Tapcash Lewat Shopee dan Update Saldo

Cara Top Up BNI Tapcash Lewat Shopee dan Update Saldo

Cara top up BNI Tapcash lewat Shopee bisa dari HP tanpa NFC maupun HP Android dengan NFC. Tapi jika HP yang kamu gunakan belum ada NFC maka harus update balance setelah top up di ATM atau EDC BNI.

Tanpa update pending balance maka saldo Tapcash BNI tidak akan bertambah. Batas minimal isi saldo e-toll BNI Tapcash di Shopee adalah 10.000 rupiah dengan biaya admin 1.500.

Sedangkan untuk batas maksimal saldo pada kartu adalah 2.000.000 rupiah. Cara ini bisa menjadi pilihan ketika kamu ingin menggunakan Tapcash BNI untuk bayar tol tapi tidak ada BNI Mobile.

Jika setelah top up BNI Tapcash namun tidak bisa update saldo via Shopee maka kamu bisa update via aplikasi Tapcash GO. Bisa juga update melalui aplikasi GoJek maupun BliBli, karena kedua aplikasi tersebut bisa untuk mengupdate saldo Tapcash.

Cara Top Up BNI Tapcash Lewat Shopee

Sebaiknya lakukan top up saldo kartu BNI Tapcash dari HP dengan NFC supaya tidak kerja dua kali.

Tapi jika tidak ada HP ber-NFC maka bisa langsung ke ATM BNI terdekat untuk update balance setelah top up berhasil.

Artinya jika hanya top up saja maka saldonya tidak akan bertambah, ini berlaku untuk semua kartu uang elektronik atau e-money.

Berikut adalah cara top up saldo Tapcash BNI di Shopee:

  1. Buka aplikasi Shopee.
  2. Pilih Pulsa, Tagihan & Hiburan.
    pilih Uang Elektonik
  3. Kemudian pilih Uang Elektonik.
  4. Jika dari hp tanpa NFC isi 16 digit nomor kartu.
  5. Sedangkan jika dari HP dengan NFC tap Update, pilih BNI Tapcash kemudian tempelkan kartu BNI Tapcash ke belakang HP. Setelah saldo muncul pilih Top Up.
    Cara Top Up BNI Tapcash Lewat Shopee
  6. Pilih nominal top up BNI Tapcash minimal 10.000 lalu tap Lanjut.
    Pilih nominal isi saldo Tapcash
  7. Kemudian pilih metode pembayaran bisa pakai ShopeePay atau transfer bank.
  8. Pilih Bayar Sekarang.
  9. Selesaikan pembayarannya.
  10. Jika dari HP dengan NFC setelah pembayaran berhasil tap Update Saldo.
    Update Balance Tapcash di Shopee
  11. Tempelkan kartu Tapcash BNI ke belakang HP dan tunggu sampai prose update saldo selesai.
  12. Jika berhasil maka saldo akan bertambah.

Seperti terlihat pada gambar di atas, saldo awal pada e-toll BNI adalah 32.000 dan setelah top up di Shopee bertambah menjadi 42.000.

Ini artinya ada penambahan saldo BNI Tapcash sebesar 10.000 rupiah sesuai dengan nominal yang kami pilih.

Setelah saldo bertambah maka kamu bisa gunakan Tapcash BNI untuk membayar tol atau belanja di merchant.

Karena kartu e-money BNI ini sama saja fungsinya dengan Flazz BCA, Brizzi dan e-money Mandiri.

Selain di Shopee kamu juga bisa top up saldo Tapcsah dari HP lewat Tokopedia, BliBli maupun Gojek. Tapi jika nasabah bank BNI maka bisa mengisi lewat BNI Mobile tanpa biaya admin.

Penutup

Pada dasarnya top up BNI Tapcash lewat Shopee sama saja seperti isi saldo e-money Mandiri atau Brizzi.

Setiap kali isi saldo e-money, Tapcash, Brizzi akan kena biaya admin 1.500 rupiah. Kemudian batas minimalnya sama yaitu 10.000 rupiah.

Bedanya jika Brizzi top up dari HP tanpa NFC maka kamu tidak bisa update deposit di ATM BRI. Karena memang Brizzi berbeda sendiri, kartu ini tidak bisa update saldo di ATM jika bukan top up langsung di ATM.