Kali ini opikini.com akan membahas tips sederhana yaitu dua cara hapus aplikasi Android di Samsung J7 PRO, Prime maupun Plus. Penghapusan aplikasi kadang diperlukan saat kinerja ponsel menurun karena sudah terlalu banyak apl yang terpasang dan berjalan bersamaan atau mungkin saat kita tidak ingin menggunakan lagi aplikasi tersebut.
Untuk smartphone Samsung maupun HP Android merk lain biasanya ada dua pilihan atau cara uninstall apl yaitu langsung dari icon atau shortcut aplikasinya atau dari menu pengaturan.
Kedua cara tersebut pada dasarnya sama saja tujuannya yaitu untuk membuang aplikasi yang sudah tidak ingin kita gunakan lagi, yang membedakan hanya langkahnya saja dan untuk lebih jelasnya khusus pengguna HP Samsung terutama Galaxy J7 silahkan dua cara uninstall aplikasi Android berikut ini.
Inilah Dua Cara Hapus Aplikasi Android di Samsung J7
Cara Pertama : Hapus Via Shortcut
Ini merupakan cara yang paling cepat dan mudah ketika ingin mengcopot pemasangan aplikasi Android di HP Samsung yaitu melalui ikon aplikasi tersebut (shortcut) dengan cara sebagai berikut.
- Tap lalu tahan ikon aplikasi yang ingin dihapus sampai muncul menu seperti tampak pada gambar berikut.
- Kemudian pilih Uninstall / Hapus Instalasi.
- Terakhir pilih OK, selesai.
Baca juga : Pasang dua WhatsApp di Samsung J7 PRO.
Cara Kedua : Hapus Aplikasi Android Melalui Pengaturan
- Buka menu pengaturan lalu pilih Aplikasi.
- Kemudian silahkan cari aplikasi yang ingin didelete.
- Setelah itu pilih HPS INSTALAN, terakhir akan muncul pertanyaan “Apakah Anda ingin mencopot pemasangan apl ini?” pilih OK, selesai.
Baik cara pertama maupun kedua efek atau fungsinya sama saja yaitu akan menghilangkan aplikasi yang terpasang di HP Samsung Galaxy J7 namun beda langkah saja.
Cara pertama lebih simpel dan cepat karena cukup cari icon apl yang ingin dibuang lalu tap dan tahan setelah itu pilih Hapus Instalasi sedangkan yang kedua harus melalui menu pengaturan terlebih dahulu.
Catatan : cara yang dijelaskan diata hanya bisa dilakukan untuk menghapus aplikasi yang kita install baik dari fil apk atau dari Google Play Store bukan apl bawaan pabrik yang biasanya tidak dapat dihapus melainkan hanya bisa dinonaktifkan.