Cara top up GoPay Lewat BTN Mobile banking tidak jauh berbeda dengan saat isi saldo GoPay di m banking BNI yaitu melalui menu pembelian kemudian pilih menu top up Go-PAY, begitu pula dengan biaya admin yang dikenakan sama-sama 1.000 rupiah per transaksi.
Batas minimal isi saldo GoPay customer di BTN saat ini adalah 10.000 rupiah, dan saldo akan langsung bertambah begitu transaksi berhasil.
Bagi kamu yang masih belum tahu langkahnya atau masih ragu untuk mencoba karena takut salah maka tidak ada salahnya jika ikuti panduan berikut ini karena akan kami tunjukan dari awal proses pengisian saldo GoPay di aplikasi m banking BTN lengkap dengan gambar supaya lebih mudah dimengerti.
Cara Top Up GoPay Lewat BTN Mobile Di HP Android
- Buka aplikasi BTN Mobile lalu masukan password untuk Login.
- Setelah masuk pilih menu Pembelian lalu pilih To Up Go-PAY.
- Masukan nomor HP yang terdaftar ke aplikasi GoJEK lalu masukan nominal pengisian saldo yang diinginkan.
- Jika sudah terisi tap tombol Kirim.
- Cek sms masuk yang berisi 3 digit kode mToken BTN lalu masukan PIN transaksi dan kode tersebut pada kolom mToken kemudian tap Kirim.
Jika transaksi berhasil maka akan ada pemberitahuan dari aplikasi BTN Mobile maupun GOJEK.
Seperti terlihat pada penjelasan di atas, proses isi saldo GoPay di BTN Mobile sangatlah mudah namun ternyata saat ini ada sedikit perubahan yaitu untuk transaksinya menggunakan mToken yang dikirim via sms ke nomor yang terdaftar ke BTN.
Selain itu pastikan juga nomor handphone kamu memiliki pulsa, karena biasanya untuk bisa menerima kode OTP atau mToken dikenakan biaya tidak gratis.
Pilihan lain bisa juga top up GoPay pakai Neo Bank yang saat ini gratis biaya admin sehingga lebih hemat daripada top up via BTN.
Kesimpulan, Top up saldo GoPay lewat BTN Mobile bisa dilakukan melalui menu pembelian lalu pilih top up Go-Pay dengan batas minimal pengisian sebesar 10.000 rupiah dan biaya admin 1.000 rupiah.
Untuk kelancaran transaksi pastikan nomor yang terdaftar ke mobile banking BTN memiliki pulsa yang cukup, karena saat ini untuk setiap transaksi finansial sepertinya selain menggunakan PIN harus menggunakan mToken yang kodenya dikirim lewat SMS berupa 3 angka.