Cara Melihat Struk Pembelian Token Listrik Di BNI Mobile

Cara Melihat Struk Pembelian Token Listrik Di BNI Mobile

Opikini.com – Awalnya saya tidak tahu bagaimana cara melihat struk pembelian token listrik di BNI mobile oleh karena itu setiap kali selesai membeli token PLN lewat BNI Mobile biasanya saya langsung capture atau download struk transaksinya.

Tapi ternyata aplikasi BNI Mobile sudah menyediakan fitur untuk cek kode token listrik yang hilang atau belum sempat dimasukan ke meteran listrik yaitu melalui menu daftar transaksi atau sama seperti jika kita membeli token di m banking BCA yang mana bisa dicek kembali kode token listrik yang dibeli melalui menu Inbox.

Dengan demikian sudah tidak ada alasan untuk khawatir lagi membeli token PLN Prabayar melalui aplikasi mobile banking karena saat ini hampir semua aplikasi m banking menyediakan fitur untuk melihat kembali struk pembelian token listrik termasuk BNI, BTN dan juga BCA.

Daftar Isi

Bagaimana Cara Melihat Struk Pembelian Token Listrik Di BNI Mobile?

  1. Buka aplikasi BNI Mobile kemudian masukan userid dan password.
  2. Setelah masuk pilih menu Produk & Jasa Lainnya.Cara Melihat Struk Pembelian Token Listrik Di BNI Mobile
  3. Pilih menu Bukti Transaksi.
  4. Pada kolom kriteria pencarian jenis transaksi pilih Pembelian.
  5. Kemudian pilih tanggal awal dan akhir transaksi yang ingin dicari.jenis transaksi pilih Pembelian
  6. Setelah semua terisi tap tombol Lanjut.
  7. Pada halaman daftar transaksi silahkan pilih transaksi pembeli token listrik yang ingin dicek kembali.
  8. Lihat bagian stroom / token.Lihat bagian stroom

Jika tidak ingin mencatat, kamu juga bisa simpan struk pembelian token listrik dari BNI Mobile dengan cara tap tombol Download atau bisa juga tap tombol Share jika ingin membagikan via aplikasi lain termasuk WhatsApp dan lainnya.

Jika kamu baru selesai membeli token listrik di BNI Mobile kemudian tidak sempat mencatat 20 angka kode voucher listrik yang harus dimasukan ke meteran listrik maka tidak perlu bingung lagi karena bisa dilihat kembali dengan mudah melalui menu daftar transaksi dengan langkah seperti yang dijelaskan di atas.

Selain bisa mengetahui kode token listrik yang belum dicatat atau dimasukan, dari daftar transaksi tersebut kamu juga bisa share atau bagikan kode token tersebut melalui aplikasi WhatsApp dan lainnya.

Akhir kata, tidak perlu buru-buru menghubungi customer service atau PLN 123 hanya untuk mengetahui kode token listrik yang dibeli di aplikasi BNI Mobile karena saat ini kita bisa langsung cek sendiri melalui menu daftar transaksi.